Dipimpin Tiga Sosok Wanita, Begini Kata Anggota DPRD Nunukan

oleh

Penulis: Castro | Editor: Senja

MATAKALTARA.COM, NUNUKAN – Anggota DPRD Nunukan, Kalimantan Utara (Kaltara) Gad Khaleb menanggapi soal tiga sosok wanita yang menjadi unsur pimpinan di DPRD Nunukan.

Diberitakan sebelumnya, tiga unsur pimpinan DPRD Nunukan, Kaltara periode 2024-2029 resmi ditetapkan pada Jumat (27/09/2024).

Penetapan calon pimpinan DPRD Kabupaten Nunukan masa jabatan 2024-2029 melalui Sidang Paripurna ke-4 Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025.

Tiga unsur pimpinan yang dimaksud yakni Ketua DPRD Nunukan dijabat oleh Rahma Leppa, Wakil Ketua I DPRD Nunukan dijabat Arpiah, dan Wakil Ketua II DPRD Nunukan dijabat Mariyati.

“Kalau menurut saya, tiga sosok perempuan yang menjadi unsur pimpinan menunjukkan sebuah kesadaran terkait dikotomi laki-laki dan perempuan,” kata Gad Khaleb, Sabtu (28/09/2024), pukul 14.00 Wita.

Menurutnya, kepemimpinan perempuan tak hanya terjadi di Nunukan, tapi juga di beberapa wilayah lain di Indonesia.

Gad berharap sosok perempuan yang menjadi unsur pimpinan DPRD Nunukan bisa saling bersinergi dalam menjalankan tiga fungsi pokok lembaga.

“Di negara lain juga banyak perempuan yang jadi pemimpin negara. Ini bagian dari kesadaran partai politik yang memberikan kesempatan kepada wanita untuk memimpin,” ucap politisi Demokrat itu.

Gad menuturkan bahwa tak ada perubahan alat kelengkapan dewan (AKD) yang proses penyusunannya dalam waktu dekat.

Diketahui AKD DPRD Nunukan terdiri dari Komisi-Komisi, Badan Musyawarah, Badan Anggaran, Badan Pembentukkan Perturan Daerah, dan Badan Kehormatan.

“AKD tidak ada perubahan. Jumlah komisi tetap tiga. Begitu juga dengan badan lainnya masih sama seperti sebelumnya,” ungkapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *