Penulis: Castro | Editor: Senja
MATAKALTARA.COM, NUNUKAN – Bupati Kabupaten Nunukan Asmin Laura, menghampiri sejumlah stand Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Paras Perbatasan, Jalan Lingkar Selisun, Kamis (08/08/2024), siang.
Seusai menghadiri lomba Senam Yameto dan Lukiwol, Laura juga berkesempatan untuk berbelanja di beberapa stand UMKM yang ada di Paras Perbatasan.
“Tadi saya beli hijab dan beberapa kerajinan tangan khas Dayak,” kata Asmin Laura.
Laura berharap agar pendapatan UMKM Nunukan terus meningkat selama proses perayaaan HUT ke-25 Nunukan masih berlangsung.
“Semoga perputaran ekonomi UMKM kita terus meningkat. Para pelaku UMKM bisa menjual barang hasil olahannya selama paras festival ini berlangsung,” ucap Laura.
Tak hanya itu, Laura juga mendatangi beberapa stand pameran organisasi perangkat daerah (OPD), BUMN, dan swasta yang ada di Paras Perbatasan.