Ketua DPRD Nunukan Serap Aspirasi Warga, Rahma Leppa Singgung Penataan Pasar

oleh

Penulis: Castro | Editor: Senja

MATAKALTARA.COM, NUNUKAN – Ketua DPRD Nunukan, Rahma Leppa kembali menyerap aspirasi warga Yamaker, Kelurahan Nunukan Barat melalui kegiatan Reses Masa Persidangan II Tahun 2023-2024, Jumat (19/04/2024).

Kegiatan Reses tersebut mendapat respon yang antusias dari warga termasuk pedagang Pasar Yamaker.

Rahma Leppa mengatakan, penyerapan aspirasi warga Kelurahan Nunukan Barat dilakukan untuk mengetahui infrastruktur yang mereka butuhkan.

“Penyerapan aspirasi ini nantinya kami masukkan dalam pokok-pokok pikiran anggota dewan,” kata Rahma Leppa.

Adapun sejumlah aspirasi warga yang disampaikan dalam kegiatan Reses tersebut diantaranya penataan pasar.Baik pasar ikan di pinggir laut, pasar sayur, penjual pakaian yang berada tepat di pintu gerbang masuk Pasar Yamaker.

“Penataan pasar merupakan hal penting bagi para pedagang. Sehingga pasar menjadi tempat yang nyaman, aman, dan efisien bagi pedagang dan pembeli,” ucapnya.

Menurutnya, penataan pasar mengacu pada berbagai upaya untuk meningkatkan fungsi dan kualitas pasar. Baik dari segi fisik, operasional, sosial, dan ekonomi.

“Penataan pasar bukan hanya pengelolaannya saja, tapi juga perbaikan infrastruktur pasar. Seperti jalan, lorong, atap, drainase, dan tempat pembuangan sampah,” ujar Rahma Leppa.

Selain penataan pasar, warga juga meminta agar ada penambahan sumur Bor di RT 03 Yamaker untuk mengatasi krisis air bersih yang selama ini terjadi Nunukan.

“Masyarakat juga berharap agar dibangunkan bak sampah. Karena di pasar itu hanya satu bak sampah,” tutur politisi Hanura itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *